Jawaban Post Test Topik Profil Pelajar Pancasila Modul 3, Dimensi Berkebinekaan Global

Ibu dan bapak guru, berikut ini adalah kunci jawaban post test modul 3 dari topik Profil Pelajar Pancasila, Dimensi Berkebinekaan Global.
Platform Merdeka Mengajar adalah platform teknologi yang disediakan untuk menjadi teman penggerak bagi guru dan kepala sekolah dalam mengajar, belajar, dan berkarya.

Post Test Topik Profil Pelajar Pancasila Modul 3, Dimensi Berkebinekaan Global

Platform Merdeka Mengajar dibangun untuk menunjang penerapan Kurikulum Merdeka agar dapat membantu bapak dan ibu guru dalam mendapatkan referensi, inspirasi, dan pemahaman dalam menerapkan Kurikulum Merdeka.

Post Test Topik Profil Pelajar Pancasila Modul 3, Dimensi Berkebinekaan Global

Ibu dan bapak guru dapat mengerjakan post test setelah menyelesaikan seluruh aktivitas, menyimak materi yang tersedia, latihan pemahaman dan cerita reflektif dari setiap modulnya. Alangkah baiknya jika ibu/bapak guru mengerjakannya terlebih dahulu sebelum menyimak artikel ini.

Berikut kunci jawaban modul 3 topik Profil Pelajar Pancasila,"Dimensi Berkebinekaan Global" pada platform Merdeka Mengajar.

1. Berikut ini merupakan elemen-elemen dari dimensi Berkebinekaan Global, kecuali…

A. Komunikasi dan interaksi antar budaya
B. Menghormati keanekaragaman budaya
C. Mengenal dan menghargai budaya
D. Berkeadilan sosial
Jawaban : D

2. Anak-anak sejak kecil perlu diperkenalkan dengan budaya di mana ia hidup agar menghargai dan menghormati budayanya.


Berikut ini manakah cara yang paling tepat dilakukan guru untuk mengenalkan dan menghargai budaya kepada anak?
A. Bermain permainan daring modern
B. Menghafalkan nama produk/hasil budaya yang ada
C. Membiasakan penggunaan contoh budaya luar saat mengajar
D. Memberikan tugas mewawancarai orang di sekitarnya tentang asal usul budaya/kebiasaan masyarakat
Jawaban : D

3. Soal nomor 3

1. Berkomunikasi antarbudaya
2. Menghilangkan stereotipe dan prasangka
3. Menimbang dan menumbuhkan berbagai perspektif
4. Menyelaraskan perbedaan budaya

Dari pilihan di atas, manakah yang merupakan sub-elemen dari elemen komunikasi dan interaksi budaya…

Dari pilihan di atas, manakah yang merupakan sub elemen dari elemen komunikasi dan interaksi budaya...
A. 2 dan 4
B. 2 dan 3
C. 1 dan 3
D. 1 dan 4
Jawaban : A

4. Satya mempunyai banyak sekali teman dengan latar belakang yang berbeda-beda. Ia sering melihat kebiasaan temannya yang berbeda dengan dirinya.


Tak jarang ia berbeda pendapat dengan temannya hingga membuatnya kesal dan menganggapnya kurang baik.

Sebagai guru, apa yang harus dilakukan agar Satya dapat belajar dari pengalaman kebinekaannya?
A. Menasehati Satya dan temannya karena membuat kegaduhan ketika berpendapat
B. Memisahkan Satya dari teman yang dianggap berbeda dan kurang baik
C. Meminta Satya mengalah dan mengikuti pendapat temannya
D. Mengajak Satya merefleksikan pengalamannya dengan pertanyaan-pertanyaan yang tepat
Jawaban : D

5. Berikut ini manakah yang merupakan contoh perilaku yang mencerminkan elemen berkeadilan sosial…

A. Murid diberikan kesempatan mengungkapkan pendapat dan suaranya
B. Murid diberikan aturan yang dibuat oleh guru dan sekolah
C. Murid dilatih berkompetisi dengan murid lain
D. Murid diajar dengan metode dan strategi pembelajaran yang sama di kelas
Jawaban : A

Demikian pembahasan kunci jawaban modul 3 topik Profil Pelajar Pancasila, "Dimensi Berkebinekaan Global". Semoga bermanfaat dan dapat membantu.
Baca juga:

Dimensi Berkebinekaan Global

Pelajar Indonesia mempertahankan budaya luhur, lokalitas dan identitasnya, dan tetap berpikiran terbuka dalam berinteraksi dengan budaya lain, sehingga menumbuhkan rasa saling menghargai dan kemungkinan terbentuknya budaya baru yang positif dan tidak bertentangan dengan budaya luhur bangsa.

Elemen kunci dari berkebinekaan global meliputi mengenal dan menghargai budaya, kemampuan komunikasi interkultural dalam berinteraksi dengan sesama, dan refleksi dan tanggung jawab terhadap pengalaman kebinekaan.
  • Mengenal dan menghargai budaya Pelajar Pancasila mengenali, mengidentifikasi, dan mendeskripsikan berbagai macam kelompok berdasarkan perilaku, jenis kelamin, cara komunikasi, dan budayanya, serta mendeskripsikan pembentukan identitas dirinya dan kelompok, juga menganalisis bagaimana menjadi anggota kelompok sosial di tingkat lokal, regional, nasional, dan global.
  • Komunikasi dan interaksi antar budaya Pelajar Pancasila berkomunikasi dengan budaya yang berbeda dari dirinya secara setara dengan memperhatikan, memahami, menerima keberadaan, dan menghargai keunikan setiap budaya sebagai sebuah kekayaan perspektif sehingga terbangun kesalingpahaman dan empati terhadap sesama.
  • Refleksi dan tanggung jawab terhadap pengalaman kebinekaan Pelajar Pancasila secara reflektif memanfaatkan kesadaran dan pengalaman kebinekaannya agar terhindar dari prasangka dan stereotip terhadap budaya yang berbeda, termasuk perundungan, intoleransi dan kekerasan, dengan mempelajari keragaman budaya dan mendapatkan pengalaman dalam kebinekaan. Hal ini membuatnya menyelaraskan perbedaan budaya agar tercipta kehidupan yang setara dan harmonis antarsesama.
  • Berkeadilan Sosial Pelajar Pancasila peduli dan aktif berpartisipasi dalam mewujudkan keadilan sosial di tingkat lokal, regional, nasional, danglobal. Ia percaya akan kekuatan dan potensi dirinya sebagai modal untuk menguatkan demokrasi, untuk secara aktif-partisipatif membangun masyarakat yang damai dan inklusif, berkeadilan sosial, serta berorientasi pada pembangunan yang berkelanjutan.

Disclaimer

  1. Artikel ini dibuat dan disajikan sebagai referensi bapak/ibu guru dalam mengerjakan post test.
  2. Pembahasan dalam artikel ini bersifat terbuka, bapak/ibu guru dapat mengeksplorasi jawaban yang lebih baik.
  3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

bm

Media Informasi Guru Pendidikan Dasar dan Menengah di Indonesia.

Posting Komentar

Mohon untuk memberikan komentar dengan bahasa yang sopan, tidak memasang link hidup serta tidak meninggalkan spam disini...!!!

Terimakasih banyak atas perhatiannya...

avatar
Admin Guru Dikdasmen Online
Selamat datang di Guru Dikdasmen
Silakan kirimkan pesan untuk bekerjasama dengan kami!