Pelatihan Online Tingkatkan Kualitas dan Kemampuan SDM

Di era teknologi yang serba canggih saat ini persaingan dalam berbagai bidang kian tinggi. Agar tidak kalah bersaing, maka seseorang harus memiliki keterampilan serta ilmu pengetahuan yang lebih. Pada perusahaan-perusahaan besar, untuk merekrut karyawan baru maka selain latar belakang pendidikan, skill yang dimiliki pelamar pun sangat diperhitungkan.


Pelatihan Online Tingkatkan Kualitas dan Kemampuan SDM

Majunya perusahaan harus ditopang pula oleh sumber daya manusia yang berkualitas. Agar perusahaan terus berkembang dan tidak mengalami kemunduran, banyak perusahaan yang memberikan pelatihan-pelatihan pada karyawannya. Melalui pelatihan online dapat meningkatkan kualitas dan kemampuan SDM.

Apalagi semenjak Covid-19 mewabah Indonesia dan dunia serta Pemberlakuan Pembatasan Kegaitan Masyarakat yang masih berjalan hingga saat ini menjadi menjadi penghambat untuk melakukan berbagai pelatihan untuk meningkatkan skill karyawannya.

Cara yang tepat untuk dapat meningkatkan SDM yaitu dengan mengikuti pelatihan yang diadakan secara daring. Pelatihan ini dapat dilakukan oleh siapapun, bukan hanya perusahaan, perorangan pun dapat mengikuti berbagai jenis pelatihan melalui LMS.

Learning Management System atau biasa dikenal dengan LMS menjadi solusi untuk mengadakan pelatihan yang dapat dilakukan secara daring. Salah satu LMS yang sudah memperoleh banyak kepercayaan dari berbagai perusahaan, kelompok maupen perorangan yaitu ruangkerja by Ruangguru.

Tentang ruangkerja by Ruang Guru

Secara umum, LMS merupakan perangkat lunak yang dirancang untuk membuat, mendistribusikan serta mengatur penyampaian materi pelatihan. ruangkerja by Ruangguru adalah salah satu LMS di Indonesia yang menyajikan jasa pelatihan online untuk mencetak sumber daya manusia yang kompeten pada perusahaan dan perorangan.


Beberapa hal yang sangat penting dari ruangkerja menjadi mitra pelatihan daring oleh banyak perusahaan yakni karena memiliki banyak fitur yang menarik dan memudahkan adminstrator serta pemimpin dalam memonitoring, mementukan kelas serta memberikan penilaian pada karyawannya.

Fitur Menarik di ruangkerja

Terkait berbagai proses pelatihan di zaman modern saat ini, LMS ruangkerja ini memiliki berbagai fitur sebagai pendukung proses pelatihan yang memberikan kenyamanan serta kemudahan bagi karyawan. Fitur-fitur yang ditawarkan oleh ruangkerja diantaranya:

1. Teknologi Mobile Learning

Dengan menggunakan teknologi mobile learning, sistem pembelajaran lebih mudah dilakukan dimana pun dan kapan pun sehingga waktunya lebih fleksibel menyesuaikan dengan kondisi karyawan yang akan melakukan pelatihan.

2. Sistem Learning Journey

Agar proses pelatihan lebih terstruktur dan sistematis, ruangkerja menggunakan sistem learning journey sehingga pelatihan lebih terstruktur tanpa bingung untuk memulai pelatihan dari mana. Hal tersebut sangat efektif dan efesien bagi karyawan yang ingin mendapatkan pelatihan meski sesibuk apapun.

3. Fitur Learning Plan

Untuk lebih memudahkan perusahaan menyusun pelatihan untuk karyawan, pada ruangkerja terdapat fitur learning plan. Dengan menggunakan fitur yang satu ini, penyusunan kelas-kelas karyawan dalam pelatihan lebih terstruktur dan sistematis sesuai dengan keahlian yang dibutuhkan.

4. Fitur Kolaborasi

Salah satu fitur yang menarik yang ada pada ruangkerja yakni adanya fitur kolaborasi. Fitur ini dibuat untuk memudahkan peserta pelatihan mendapatkan kesempatan untuk berkolaborasi bersama peserta pelatihan yang lain dalam forum diskusi.

Dengan menggunakan fitur ini peserta lebih mudah mempelajari materi yang dipelajari. Jika mendapatkan kesulitan terkait meteri pelatihan, maka peserta dapat langsung bertanya pada pelatih atau ahlinya melalui forum diskusi

5. Fitur Leaderboard

Untuk memacu semangat berlatih agar memperoleh nilai terbaik, peserta diberikan kemudahan oleh ruangkerja melalui fitur leaderboard. Fitur ini memudahkan pemimpin untuk melihat hasil pelatihan karyawannya selama mengikuti pelatihan.

Dari hasil pelatihan, nantinya peserta akan diberikan sertifikat hasil belajarnya sehingga lebih memacu peserta untuk terus giat berlatih dan belajar melalui aplikasi ruangkerja.

Pelatihan Online yang Hemat dan Efisien

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, lembaga pelatihan ini dapat dilakukan secara daring, sehingga untuk pelatihan karyawan perusahaan dapat mengakses materi belajar dengan menggunakan perangkat ponsel pintar maupun laptop atau PC, jadi karyawan lebih fleksibel untuk terus mendapatkan pelatihan.

Dari fitur-fitur yang ada pada ruangkerja, perusahaan lebih mudah menentukan poin yang diperoleh oleh peserta jika telah menyelesaikan modul pelatiha serta rangkaian tugas yang diberikan. Dengan cara seperti itu, pelatihan dapat terkontrol dengan baik dan berjalan sesuai lebih maksimal.

Bermitra dengan ruangkerja, perusahaan lebih menghemat anggaran untuk memberikan kursus karyawannya karena dihitung berdasarkan waktu dan biaya, ruang guru lebih hemat dan efisien memberikan pelatihan karena ruang kerja memiliki sistem Cloud-Based.

Dibandingkan perusahaan membangun sistem pelatihan karyawannya sendiri, berlangganan ruangkerja lebih dapat menghemat investasi karena waktu implementasi jauh lebih singkat untuk memperoleh go live. Selain itu juga ruang kerja dilengkapi SSL Security sehingga data perusahaan lebih aman dan terlindungi melalui sistem cloud-based.

Penutup

Agar perusahaan mampu bersaing dan dapat membantu karyawan terus meningkatkan kualitas dan kemampuan SDM nya, maka saat ini adalah waktu yang tepat bagi perusahaan memberikan perencanaan serta inovasi-inovasi agar dapat bergerak lebih maju.

Memberikan pelatihan karyawan pada ruangkerja, perusahaan akan lebih menghemat waktu, biaya serta memudahkan monitoring. Melalui aplikasi ruangkerja, karyawan akan merasa nyaman saat mengikuti pelatihan karena fitur dan desain yang disediakan pada ruangkerja lebih mudah digunakan.

bm

Media Informasi Guru Pendidikan Dasar dan Menengah di Indonesia.

Posting Komentar

Mohon untuk memberikan komentar dengan bahasa yang sopan, tidak memasang link hidup serta tidak meninggalkan spam disini...!!!

Terimakasih banyak atas perhatiannya...

avatar
Admin Guru Dikdasmen Online
Selamat datang di Guru Dikdasmen
Silakan kirimkan pesan untuk bekerjasama dengan kami!